Buku Baru: Komunikasi untuk Perubahan Sosial dalam Konteks Indonesia

Komunikasi untuk Perubahan Sosial dalam Konteks Indonesia

Buku bunga rampai “Komunikasi untuk Perubahan Sosial dalam Konteks Indonesia” ini menggambarkan proses kolaboratif menuju perubahan sosial di Indonesia. Dengan kontribusi penulis dari berbagai institusi ternama di Indonesia dan Australia, buku ini terstruktur dalam empat bagian.

Pertama, pengantar menyajikan berbagai konsep, paradigma, dan evolusi komunikasi untuk perubahan sosial. Bagian kedua membahas peran media, terutama media sosial dan digital, dalam membangun literasi dan kesadaran masyarakat. Bagian ketiga menyoroti pemberdayaan sebagai kunci mencapai perubahan. Bagian terakhir mengaplikasikan konsep-konsep komunikasi untuk perubahan sosial dalam berbagai bidang dan paradigma.

Buku ini mengajak pada pemahaman evolusi komunikasi dalam konteks Indonesia, menginspirasi kesadaran kritis dan pemberdayaan masyarakat. Menggunakan berbagai konteks, pendekatan, dan paradigma, para penulis merefleksikan bagaimana upaya komunikasi perubahan sosial diaplikasikan dalam bidang masing-masing. Semoga buah pikiran ini dapat membuka cakrawala baru dalam memahami Komunikasi untuk Perubahan Sosial dalam konteks Indonesia.


Judul buku : Komunikasi untuk Perubahan Sosial dalam Konteks Indonesia
Penulis : Fitri Hariana Oktaviani dkk. (Ed.)
Kategori : Ilmu Sosial & Politik
Tahun terbit : 2023
Jumlah halaman : i—xii+320
Dimensi buku : 16 x 24 cm
Berat : 250 gram
Warna halaman isi : Hitam putih & warna
ISBN elektronik :
Tautan pembelian :

Mungkin Anda juga menyukai