Buku Baru: Biografi Prof. Drs. Sutiman B. Sumitro, S.U., D.Sc.: Perspektif Berpikir dan Rekam Jejak Implementasinya

Biografi Prof. Drs. Sutiman B. Sumitro, S.U., D.Sc.

Buku biografi Prof. Drs. Sutiman Bambang Sumitro, B.Sc., SU., D.Sc.  ini menguraikan perjalanan hidup, pemikiran, dan implementasinya di dalam kehidupan di masyarakat.  Beliau adalah akademisi di Universitas Brawijaya (UB), khususnya Departemen Biologi, yang dikenal tidak saja oleh murid-muridnya, tetapi juga di kalangan luas masyarakat.  Karya beliau tidak sebatas berupa tulisan ilmiah baik berupa laporan hasil penelitian, buku, dan artikel ilmiah, tetapi juga berupa pemikiran-pemikiran yang beliau implementasikan dan dirasakan oleh masyarakat luas. Pemikiran-pemikiran baru beliau banyak diapresiasi oleh banyak pihak, meskipun pada awalnya ketika beliau cetuskan, banyak dikritik, bahkan dicerca.

Sebagai upaya untuk selalu membangun kebermanfaatan diri ini, beliau juga mengajak mahasiswa bimbingannya untuk melakukan shifting paradigm atau pergeseran pandangan dan asumsi dasar ketika menjumpai kebuntuan logika. Bagi beliau hasil pemikiran ilmiah bukanlah kebenaran mutlak, tetapi kebenaran kesepakatan yang harus selalu dipertanyakan. Pergeseran paradigma ini diperlukan ketika sebuah simpulan ilmiah menjadi pemahaman umum dan tidak pernah dipertanyakan lagi. Pergeseran paradigma ini juga diperlukan ketika simpulan ilmiah menghasilkan teknologi yang tidak menyelesaikan permasalahan, cenderung membuat kerusakan dan kontroversi. Adanya kontroversi ini karena pemikiran tersebut dianggap sebagai sebuah kebaikan padahal banyak mudhorot-nya.

Buku ini ditulis oleh banyak pihak. Ide pembuatan biografi ini berasal sebagian bimbingan beliau di program pascasarjana dan dikoordinasikan serta ditulis oleh kelompok alumni pascasarjana UB ditambah beberapa teman dan kolega beliau.


Judul buku : Biografi Prof. Drs. Sutiman B. Sumitro, S.U., D.Sc.: Perspektif Berpikir dan Rekam Jejak Implementasinya
Penulis : Yoga Dwi Jatmiko (Ed.)
Kategori : Umum | Biografi
Tahun terbit : 2023
Jumlah halaman : 176
Dimensi buku : 16 x 24 cm
Berat : 250 gram
Warna halaman isi : Hitam putih & warna
ISBN elektronik :
Tautan pembelian :

Mungkin Anda juga menyukai